Dago Dream Park (DDP) menggelar pameran kendaraan listrik di halaman parkir dalam DDP di Kawasan Bandung Barat, Jawa Barat pada 15 – 17 Desember 2023. Gelaran acara ini didukung oleh Badan Standardisasi Nasional (BSN) dan dilaksanakan oleh PT Fery Agung Corindotama (Feraco).
General Manager Dago Dream Park, Rissa Susanto di DDP Bandung (15/12/2023) mengatakan, event ini adalah sebagai bentuk dukungan DDP atas kebijakan pemerintah dalam percepatan kendaraan listrik melalui Perpres No. 55 Tahun 2019 Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle) untuk Transportasi Jalan.
“Beragam merk kendaraan listrik roda 2 dan 4, salah satunya Wuling dipamerkan di DDP EV Expo, Masyarakat dapat berkunjung ke pameran sembari menikmati aneka hiburan di area DDP dalam lingkungan yang asri di pepohonan pinus,”ujar Rissa.
Salah satu peserta pameran, Manager Pelayanan Pelanggan PT PLN (Persero) Pusat Sertifikasi Yudi Hariadi menambahkan, PT PLN Pusertif sangat mendukung acara ini melalui alat peraga pameran tentang informasi layanan sertifikasi dan pengujian sertifikasi terutama yang terkait dengan ekosistem kendaraan listrik.
“Dengan turut sertanya partisipasi dari PT PLN (Persero) UID Jawa Barat, PT PLN Icon Plus menunjukan bahwa komitmen PLN GROUP dalam mendukung Perpres No 55 Tahun 2019 tersebut” tambahnya.
“Mengingat acara ini sangat menarik dan setahu saya jarang diselenggarakan di Kawasan wisata alam, maka kami mengundang masyarakat Bandung dan daerah lainnya terutama dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang/Jabodetabek untuk mengunjungi Dago Dream Park dan sekaligus ke pameran kendaraan listrik. Bahkan, dari tanggal 14 – 16 Desember 2023, kami mengadakan promo Buy 1 Get 1. Jadi mari masyarakat bisa manfaatkan kesempatan ini,”ujar Rissa.
Sebagaimana diketahui, Dago Dream Park merupakan kawasan wisata alam yang memberikan banyak pengalaman bagi wisatawan. Suasana yang asri, dengan akses menujuk lokasi yang sangat mudah, DDP menyajikan berbagai wahana menarik diantaranya Wahana Selfie, Wahana Offroad, Wahana serta Outbound, yang dapat dinikmati untuk semua kalangan usia.
DDP juga dilengkapi dengan tempat-tempat kuliner dan caffe. Sejak dibuka pada tahun 2016, Dago Dream Park terus mengalami perkembangan pesat dan terus menyerap pasar pariwisata di KotaBandung,dan menjadi salah satu destinasi wisata favorit bagi wisatawan nasional dan mancanegara.